


Berawal dari komitmen menyediakan sayur mayur yang murah untuk warga sekitar terlebih di tengah pandemi covid-19, kini KWT Gemas Implan telah menghasilkan omzet. KWT Gemas Implan juga turut ikut serta melakukan panen raya dan penjualan perdana produk hidroponik 1.000 lubang hidroponik bersama 27 KWT lainnya di Kota Tangerang yang telah melakukan penanaman sayuran selada dan pakcoy menggunakan metode hidroponik pada 6 Juli yang lalu.
Keberhasilan KWT Gemas Implan membuatnya menerima banyak kunjungan belajar dari berbagai sekolah sampai studi banding dari instansi pemerintah kabupaten atau kota lainnya, seperti dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Serang serta PT Indonesia Power PLTGU Cilegon OMU yang belum lama ini membawa tiga wilayah binaannya berkunjung ke KWT Gemas Implan untuk studi banding pengelolaan agrowisata pertanian.










Alamat:
Perumahan Griya Dumpit Asri Jl Mangga 2 No.Rt 04/06, RT.004/RW.006, Gandasari, Kec. Jatiuwung, Kota Tangerang, Banten 15810
Kontak:
Ibu Mina 0858-8841-9872
